Minggu, 19 Februari 2012

Datangkan pengunjung ke blog/web dengan traffic exchange

Jumlah pengunjung yang tinggi ke blog atau web kita akan membuat web/blog kita makin tinggi ranking nya, dan makin mudah untuk ditemukan di mesin pencari.

Tingginya jumlah kunjungan juga akan membuat pemasang iklan akan melirik ke blog/web kita. Tentunya ini merupakan nilai tambah tersendiri.

Metode untuk mendapatkan kunjungan yang tinggi bermacam-macam, tentunya ini blog yang menarik akan mendapatkan perhatina dari pembaca untuk sering - sering mampir ke blog/web kita.

Selain itu kita juga harus mempromosikan blog/web kita, agar orang lain tahu keberadaan dan konten web kita, sebaik apapun isi dari blog kita tetapi kalau tidak dikenal maka tidak akan ada yang berkunjung.

Cara promosi bermacam-macam, selain memasang iklan di web iklan, juga bisa dengan tukar link dengan sesama blogger, atau menggunakan jasa traffic exchange.

Untuk yang terakhir ini, saya tidak menyarankan kepada yang menggunakan google adsense, karena hal ini tidak diijinkan oleh google untuk menggunakan metode traffic exchange.

Traffic exchange dasarnya sama dengan link exchange, yaitu bila kita mengunjungi blog lain maka kita akan mendapatkan kunjungan balasan, tetapi dalam hal ini kita tidak menyimpan link dari blogger yang melakukan kunjungan ke blog kita, melainkan kita melakukan kunjungan itu secara acak dimana web traffic exchange yang memberikan fasilitasnya.

Traffic exchange akan langsung dapat dirasakan efeknya, dimana bila kita melakukan kunjungan, sesaat setelah kita surfing (istilah mengunjungi blog/web lain) maka blog/web kita juga akan menerima kunjungan.

Hal ini bisa kita pantau bila di blog/web kita pasang dengan program pencatat life traffic, sehingga bila ada kunjungan dapat langsung diketahui
Silahkan pilih dan install program yang akan anda gunakan untuk pencatat pengunjung;
  1. Feedjit
  2. Histats
Tertarik untuk mecoba? Berikut ini beberapa program traffic exchange, silahkan klik pada banner/gambar untuk masuk ke webnya, setelah itu lakukan sign up (regester) dan mulai surfing untuk mendapatkan pengunjung.

Traffic Exchange with 160,000+ members


2 komentar:

Silahkan berikan komentar, isi komentar yang menyinggung SARA, pornografi atau konten yang melanggar hukum akan kami hapus/tidak diterbitkan. Terimakasih untuk kunjungannya